Pada seri ketiganya, diceritakan tokoh utama yang Anda mainkan
menjadi pemimpin The Third Saints. Kini di seri selanjutnya, sang
karakter utama sudah terpilih menjadi presiden Amerika Serikat. Oleh
karena itu, dalam game ini Anda akan dihadapkan dengan situasi yang
tidak mudah. Anda harus membuat sejumlah keputusan penting, seperti
pilihan apakah akan menolong warga yang kelaparan atau bencana karena
wabah penyakit.
Namun bukan Saints Row namanya jika tidak bisa menghadirkan hal-hal
yang kontroversial. Pada seri sebelumnya, Saints Row mendapat kritikan
terkait dengan konten berbau pornografi. Kini, Volition Inc. sebagai
pengembangnya menghadirkan hal yang kontroversial dari sisi ceritanya.
Masalah utama dalam game ini muncul ketika kota yang Anda duduki, yakni
Steelport (yang kini dibuat serupa dengan Washington DC) diserang oleh
sekelompok alien (The Zen). Scott Phillips, selaku lead game designer
dalam game ini pun menciptakan beberapa karakter alien yang ditugaskan
untuk membuat kehancuran, termasuk sang pemimpin yang bernama Zinyak.
Untungnya, tak lama setelah invasi alien tersebut, Anda akan dibawa ke
dalam kota virtual Steelport, di mana sang presiden yang Anda mainkan
memiliki kekuatan super layaknya superhero dari Marvel. Meski tidak
dijelaskan secara detail oleh Volition Inc., namun dapat diketahui bahwa
sang presiden memiliki kekuatan "ice power" yang dapat keluar dari
tangannya, selain juga bisa melompat sangat tinggi.
Melanjutkan tradisi sebelumnya, senjata yang tersedia nantinya juga
masih tidak masuk akal. Antara lain adalah pistol yang bisa membuat
kepala musuh menjadi besar dan mengembang. Ada pula senjata yang dapat
menyulap tubuh korban menjadi tengkorak. Fitur kustomisasi juga dapat
Anda manfaatkan untuk meng-upgrade-nya sesuka hati.
Saints Row IV # Nama # Alamat Lengkap
SMS ke 08977340680